Anda pernah bingung, pas main game dihape tiba-tiba layar touchscreennya tidak berfungsi saat disentuh?? atau pas pengen ngambil foto selfie tiba2 icon kameranya ga berfungsi??
gue pernah ngalamin, dan sering banget namanya nge-hang kayak gitu. gue pikir apa musti servis ganti layar ato musti beli hape baru?? hehe.. tenangg, ada trik untuk mengatasi hal yang satu ini.

Touchscreen merupakan sebuah visual yang dapat mendeteksi secara otomatis terhadap keberadaan sentuhan benda pada layar, dan biasanya menggunakan layar jenis CSTN TFT dan OLED. Dengan teknologi canggih yang digunakan tersebut, akan membuat orang menjadi kagum dan bahkan lebih suka menggunakan ponsel yang didukung touchscreen dari pada yang menggunakan keypad. Akan tetapi, kebanyakan dari mereka asal menggunakan tanpa mengetahui cara merawat atau cara bekerja touchscreen.
Saat ini banyak pengguna tidak mengerti bagaimana cara kerja ponsel Touchscreen. karena hampir semua ponsel Touchscreen saat ini penggunaannya ada dilayar, tidak lagi menggunakan keypad sebagai bantuannya kecuali tombol Call, End Call dan Menu . Banyak, yang bilang jika Touchscreen tidak berfungsi walaupun kita sudah menyentuhnya berkali kali, kerusakannyaada di LCD. Ternyata kerusakan Touchscreen hanya berpengaruh pada layar bagian atas saja, bukan pada bagian LCD didalamnya, karena mereka terpisah.
Ada tips mudah yang dapat anda lakukan sendiri jika ponsel android anda touchscreennya tiba-tiba tidak berfungsi yaitu: Matikan Hp anda dan nyalakan kembali dengan menekan tombol Volume UP + Home + Power atau Volume Down + Power. Kemudian pilih Wipe data atau Factory Reset. selanjutnya reboot system lalu sentu icon home. Jika belum bisa silakan di coba lagi.
Demikian adalah cara mengatasi touchscreen android error, sebelum terjadi kerusakan pada android anda, alangkah baiknya jika anda mengetahui cara merawat perangkat android anda dengan pasti. Kerusakan dalam android anda bisa jadi karena kesalahan dalam penggunaan atau karena kurang perawatan.