Kemaren pas kepengen bikin tugas web, gue coba buka aplikasi xampp dan nge-start apache, tiba-tiba error gitu, Apachenya tidak bisa running di XAMPP. Ada tulisan "Promblem Detected!. Port 80 in use by Unable to open proses without the comfigureds ports free!". Intinya Apache tidak bisa running di Port 80 dan 443. Pahadal Apache itu sangat diperlukan untuk membuat website ataupun aplikasi berbasis PHP.

Nah, kali ini gue pengen nge-share, solusi untuk mengatasi error tersebut. Biasanya hal ini terjadi karena ada aplikasi lain yang menggunakan port yang sama dengan aplikasi Apache XAMPP ini sehingga tidak memungkinkan untuk menjalankannya secara bersamaan. Jadi solusi yang bisa kita kalukan yaitu merubah settingan port Apache XAMPP ke port yang baru supaya Apachenya tetap bisa running.

Berikut ini langkah-langkahnya :

1. Buka aplikasi XAMPP, klik config trus pilih Apache (httpd.conf).
atau kalian bisa juga buka file httpd.conf di folder C:\xampp\apache\conf dengan menggunakan aplikasi notepad.

2. Kita akan melakukan perubahan pada file httpd.conf
3. Cari kata "Listen 80" dan ubahlah menjadi "Listen 81".
4. Masih di file yang sama, carilah kata "ServerName localhost:80" kemudian ubahlah menjadi "ServerNamelocalhost:81".
5. Lalu Simpan.
6. Selanjutnya, klik Config trus pilih Apache (httpd-ssl.conf). atau kalian bisa buka file httpd-ssl.conf di C:\xampp\apache\conf\extra.

7. Carilah kata "Listen 443" dan ubahlah menjadi "Listen 444"
8. Masih difile yang sama, dan carilah kata "virtualhost_default_:443" kemudian ubahlah menjadi "virtualhost_default_:444"
9.Masih difile yang sama, dan carilah kata "ServerName localhost:443" kemudian ubahlah menjadi "ServerName localhost:444"
10. Sekarang jalankan XAMPP Control Panel, lalu klik Start pada Apache. Hiraukan jika ada error yang sama muncul kembali. Jika status port Apache menjadi 81, 444 maka pergantian port sudah berhasil.

11. Bukalah browser dan arahkan ke alamat http://localhost:81/xampp.

Nah, kira-kira begitulah cara mengatasi apache yang  tidak bisa running di Port 80 dan 443. Semoga bermanfaat :)